SupraclavBelum lama, sekitar 2 mingguan ini, saya menemukan kasus yang sangat jarang, yaitu anak sebar kanker kelenjar tiroid pada lokasi supraclavicula, yaitu tulang dikiri-kanan pangkal leher. Persisnya tulang yang pada orang kurus sering dianggap sebagai ‘tempat sabun’, karena cekung seperti wadah sabun di kamar mandi.

Saya sebut sangat jarang, karena meskipun lokasi supraclavicula biasa menjadi tempat anak sebar kanker ganas, namun untuk kelenjar tiroid/ kelenjar gondok sangat jarang ke lokasi itu. Biasanya dia menyebar ke leher didekat muskulus sternocleidomastoideus.

Supraclavicula adalah tempat favorit anak sebar kanker ganas dari berbagai tempat, seperti : payudara, paru, lambung, usus dan ovarium pada penderita wanita. Sedangkan pada laki-laki tersering berasal dari : paru, lambung, usus dan kelenjar prostat. Bagaimana mengetahui adanya benjolan yang berbahaya itu dan kenapa tumor ganas harus menyebar lokasi itu ? 

Untuk mengetahui adanya benjolan secara dini, maka dianjurkan kepada kita semua agar rajin meraba-raba cekungan diatas tulang iga paling atas, setiap saat kita mandi. Jadi sambil menyabuni bagian leher dan dada, pastikan tangan meraba dan sedikit menekan seluruh leher sampai ke pangkal leher, dan dilanjutkan ke dada bagian atas, pada lokasi supraclavicula  tadi.

Apabila ditemukan sekecil apapun benjolan yang tidak biasa, agar segera mengunjungi dokter anda. Hal ini juga berlaku pada khusus wanita, agar rajin meraba-raba payudaranya sendiri yang biasa disebut ‘sarari’, untuk deteksi dini adanya kanker payudara.

Kenapa hal itu penting ? Karena seringkali tumor ganas dari organ didalam tubuh, akan sulit dilihat dari luar. Apalagi bila keluhan belum ada, biasanya kanker tersebut terus tumbuh membesar, tanpa kita sadari.  Maka akibatnya tumor ganas sudah berada pada stadium lanjut, ketika diagnosis ditegakkan..

Kenapa ke lokasi supraclavicula ? Lokasi ini menjadi daerah muara aliran cairan limfe dari berbagai organ didalam rongga dada dan rongga perut/abdomen. Seperti : paru, jantung, hati, limpa, lambung, usus kecil dan usus besar serta rektum dan anus. Demikian juga aliran limfe berasal dari kelenjar prostat, testis, kandung kemih dan ginjal kanan dan kiri. 

Karena itu lokasi supraclavicula menjadi sangat penting untuk mengetahui adanya kelainan di organ dalam tubuh kita. Keberhasilan terapi kanker dan penyakit lain pada umumnya adalah : semakin dini diketahui dan ditangani, akan semakin baik hasil akhir dan prognosisnya.

Menghadapi segala macam penyakit termasuk kanker, kita seolah berpacu dengan waktu, makin lambat kita bertindak maka itu akan memberi kesempatan dan peluang emas bagi penyakit untuk berkembang dan menyebar ke jaringan sekitarnya.

Jadi segeralah bertindak, bila tidak mau kalah cepat dibandingkan  progresivitas  penyakit termasuk kanker yang kemungkinan ada didalam tubuh kita…

Popularity: 20%

Posted Thursday, October 23rd, 2008 at 2:39 pm
Filed Under Category: Bahasa, Popular Health
You can leave a response, or trackback from your own site.

330 Responses to “Perhatikan benjolan diatas clavicula, tulang iga paling atas, biasanya anak sebar tumor ganas”

Pages: « 14 … 11 10 9 [8] 7 6 5 … 1 » Show All

  1. 200
    Nia Says:

    Dok,nama saya Nia. Saya mau tanya,ibu saya memiliki 2 benjolan yang bersebelahan di daerah kepala bagian depan,yang 1 lebih ke depan dan tidak sampe tertutup rambut,sementara yg satu bersebelahan ke belakang dan tertutup rambut. Diameternya kurang lebih 2cm. Saya khawatir karna dia sering merasa pusing,terutama jika kepanasan dan kecapean. Dulu dia sempat diperiksa kemudian didiagnosa bahwa itu kanker dan harus dioperasi tapi selain merasa hasil diagnosa tidak memuaskan krn cuma dilihat saja, dia juga takut operasi mengingat letaknya yang berada di kepala yang bisa fatal akibatnya jika gagal. Yang ingin saya tanyakan,mungkin gak kalo diagnosa itu benar?haruskah ditindak melalui operasi?dan besarkah kemungkinannya dia bisa sembuh? :( Mohon bantuan penjelasannya.. Terima kasih banyak dok. :)

  2. 199
    fikry Says:

    kalo tulang rusuk saya saat berdiri dan badan di tarikan ke atas tulang rusuk terlihat besar sebelah ?
    dan ke dua tulang belikat saya jadi membesar ?

  3. 198
    Dr. Sukma Says:

    Hai Ryana,

    Sebaiknya observasi saja dulu pembengkakan yang anda tulis tsb. Tunggu sampai panas dalam dan sakit tenggorokan anda sembuh…. Bila terrnyata masih ada juga benjolan itu dan bahkan bertambah besar, barulah dibawa periksa ke dokter internist. Lokasi benjolan itu kompatibel dengan kelenjar parotis, termasuk salah satu kelenjar ludah yang besar….

  4. 197
    Dr. Sukma Says:

    Halo Lina,

    Sebaiiknya diobservasi saja bentuk payudara bayi anda. Jangan dipegang-pegang atau ditekan-tekan, perhatikan saja kalau-kalau membesar atau ada kelainan lain. Biasanya nanti akan normal sendiri pada usia 3 tahun-an. Bila selama observasi ternyata membesar dari minggu ke minggu dst, barulah dibawa periksa ke dokter spesialis anak, oke…

  5. 196
    Lina Says:

    Dr, Sukma,

    Saya mau tanya, Saya punya balita perempuan umur 15 bulan, payudara kelihatan agak menonjol / bentuk agak lancip (tidak rata seperti bayi lainnya), apakah itu berbahaya dokter, atau ada kelainan hormon. atau pada umur berapa payudara putri saya akan kelihatan rata, atau memang bentuk setiap payudara bayi berbeda.

    Terima kasih atas jawabannya.

    Salam
    Lina

  6. 195
    Dr. Sukma Says:

    hai Kaisah,

    Semua obat yang anda tulis TIDAK cocok untuk mengecilkan leher anda yang terasa membesar… Sebaiknya dilakukan biopsi jarum halus/ FNAB, agar dapat diketahui secara pasti apa sebenarnya benjolan itu. Apakah radang, tumor jinak, tumor ganas, kelainan hormonal, dll. Biopsi biasa dilakukan oleh dokter spesialis PA (patologi anatomik).

  7. 194
    Dr. Sukma Says:

    halo Hasan,

    Menghindari kejadian sama payudara bernanah, maka saya anjurkan jangan sampai terjadi luka luka yang meskipun kecil akan berisiko terjadinya infeksi pada payudara sampai bernanah dan berdarah seperti kasus istri anda tsb. Luka-luka kecil dan lecet bisa disebabkan oleh gigitan pasangan saat melakukan ML… So, lakukan hubungan sex yang normal-normal aja, TIDAK perlu terlalu hot dan aneh-aneh….

  8. 193
    Dr. Sukma Says:

    Hai Riri,

    Benign epithelial hyperplasia artinya tumor jinak payudara jenis epitel. Obatnya tidak ada lain kecuali diangkat/operasi..

  9. 192
    Dr. Sukma Says:

    Hai Rommy Kemal,

    Paling tepat anda berkunjung ke dokter spesialis THT. Agar dilihat dan diperiksa teliti untuk kemudian diberikan solusi terbaik, OK.

  10. 191
    Kaisah Says:

    slmt malm dok,

    saya mau tanya dok.. knp ya mkn hari leher saya smkn membesar??klu di pegang urat2 saya terasa mkn hari smkn membesar. sy sdh periksa k 2′dok spes THT yg berbeda dan jawaban mereka pun sama,katax ini tidak apa2 jd tdk usah khawatir..dan sy jg di kasih obat yg berbeda pula. dok 1_sy di ksh obat BELLAMOX 500mg dan NONFLAMIN 50mg. dok yg k_2 di kasih obat NUTRIFLAMkapsul dan SANEXON 4mg.
    pertaxaan saya :
    obat mana yang baik di gunakan dlm jangka panjang?
    dan apakah obat2an i2 bisa menghilangkan pembengkakkan pd leher saya?

    saya mohon bantuanx dok

  11. 190
    hasan Says:

    Ass. istri sy pd saat melahirkan tdk bisa menyusui, krn payudaranya bengkak, dan pada saat itu mau di operasi, tetapi kami mencoba pengobatan alami dengan cara menkompres pake air dingin saat itu nanah bercampur darah keluar dan sy sangat kwatir, dan alhamdullihan selama seminggu payudarax normal dan tdk kesakitan lagi, pertanyaan saya, anak kami sekarang sdh berumur 5 thn, dan kami berencana mau punya anak lagi, bagaimana dampakx dan apa yang perlu di perhatikaan. terima sebelumnya.

  12. 189
    riri Says:

    kebetulan sekali saya menemukan blog ini saya merasa senang ada tempat bertanya yang tepat

    dok,,saya mau tanya
    di payudara kiri saya terdapat benjolan dan saya sudah periksa k dkter bedah dan dirujuk utk periksa ke patologi anatomi
    stlh periksa FNAB
    hasil kesimpulannya
    FNA nodul payudara kiri: benign epithelial hiperplasia
    tdk didapatkan tanda ganas

    itu artinya apa ya dok?
    jdwl konsul dg dokter saya masih minggu depan,dan saya udah kadung penasaran =D

    mohon penjelasan n infonya ya dok
    terimakasih

  13. 188
    ROMMY KEMAL Says:

    oh ya umur saya 34 tahun

  14. 187
    ROMMY KEMAL Says:

    Selamat siang, Dokter Sukma

    2 hari yg lalu saya merasa ada yang ganjil pada telinga kanan saya ada sedikit benjolan di bagian dalam telinga klo ditekan2 agak sakit dok.Saya harus periksa dimana dok???atau saya sebaiknya konsultasikan ke dokter umum apa bisa???atau saya harus bagaimana..??? Saya domisili di Bandung.

  15. 186
    Dr. Sukma Says:

    Hai Sony Mandala,

    Maaf ya saya baru lihat pertanyaan anda. Penyakit anda cukup SERIUS. Untuk mengetahui pasti apakah tumor itu jinak atau ganas dan jenisnya apa, seharusnya benjolan di iga tersebut dilakukan BIOPSI jarum halus yang disebut FNAB. Kunjungi dokter umum untuk dirujuk ke dokter spesialis PA (patologi anatomik) agar dilakukan FNAB. Jawabasn FNAB lalu dibawa ke dokter bedah untuk ditindak lanjuti. Atau ke dokter onkologist/akhli tumor dan kanker…

  16. 185
    Dr. Sukma Says:

    Hai Ayu,

    Anda bisa kunjungi dokter internist atau bedah umum untuk diperiksa payudara kiri yang terasa sakit dan membesar. Takutnya ada massa tumor, yang bisa jinak bisa ganas. Dari sana abda akan dirujuk ke dokter spesialis PA untuk biopsi jarum halus/FNAB agar tahu pasti benjolan itu apa.

    Juga benjolan dibelakang telinga kiri sama dengan yang di payudara harus di FNAB agar tahu pasti apa benjolan itu sehingga nanti pengobatan sudah terarah benar dan tidak coba-coba…

  17. 184
    Dr. Sukma Says:

    Halo Ema,

    Pendapat saya keluhan itu bisa oleh GERD atau bisa juga radang selaput paru atau Pleuritis yang biasanya nyeri atau sangat nyeri….. Sebaiknya kunjungi dokter internist agar diperiksa dan diobati….

  18. 183
    Dr. Sukma Says:

    Halo Shera,

    Benjolan diketiak anda sebaiknya dioperasi/ angkat. Agar tidak terus menjadi masalah. Analisa say itu jaringan payudara yang salah tempat atau biasa disebut Mammary Aberrant.
    Kunjungi dokter bedah umum agar diangkat. Operasi termasuk kecil dan cepat selesai….. So, tunggu apa lagi …. the sooner the better….

  19. 182
    Dr. Sukma Says:

    Hai Ayu,

    Perkiraan saya benjolan itu abses atau radang yang lain. Tapi untuk pastinya sebaiknya dilakukan biopsi jarum halus (FNAB). Kunjungi dokter umum minta dirujuk ke dokter spesialis PA agar dilakukan FNAB. Diagnosis FNAB kemudian dibawa ke dokterpenyakit dalam untuk diberikan terapi, OK…

  20. 181
    ayu Says:

    Dok.. Saya baru sadar ada benjolan sebesar telur ayam kampung d belakang kepala dekat leher, dekat tengkuk leher, d belakang telinga sbelah kanan. Saya tidak sengaja meraba leher saya karna pusing. Oh ya waktu saya raba dan tekan, benjolan nya rasanya sakit dan pegal, dan terasa agak panas, saya juga dalam kondisi demam. Apa arti nya penyakit ini dok?? Kpala saya memang suka pusing dari kecil, yang saya rasakan dr smp sampai umur saya 28thn ini. Saya tisak pernah periksa sakit kpala ini krna saya pikir ini hal biasa. Tolong jawaban nya segera dok… Trima kasih sbelumnya dok…

  21. 180
    Shera Says:

    Assalamualaikum wr.Wb dokter Sukma.Saya ibu muda berusia 26 thn,ketika saya masih smu ada bisul di ketiak saya setelah itu sembuh dan bisulnya pecah.Tapi lama kelamaan ketiak kanan saya menjadi gendut dan bergelambir.Pada saat payudara saya bengkak setelah melahirkan krn berisi asi,ketiak kanan saya juga membengkak seolah2 berisi asi juga.Tetapi setelah asi saya lancar keluar,ketiak sayapun mengempis kembali dan menggelambir seperti semula.Apakah ini penyakit dokter?Kenapa saya tidak merasa sakit kalo saya pegang hanya lembek?Tlg saya dok,saya jadi bingung sekali…Wassalam.

  22. 179
    ema Says:

    Dok..mau nanya donk…kakak saya usianya 40thn sblmnya gak ada keluhan..tapi tiba2 baru 2 minggu ini suka merasakan nyeri di costae 3 dan 4 deh dok…nyeri dok..tp gak ada benjolan..jd utk bergerak pun sakit..apa ada hubgnnya dengan pencernaan??krn sblmnya kakak saya sempet mengalami GERD…jd terkadang suka sesek juga…gimana dok??mohon penjelasannya dok..makasih..

  23. 178
    ayu Says:

    Malam dok,

    Usia saya 25th belum menikah,1. saya mau tanya dibelakang telinga kiri saya ada benjolan. Awal mulanya saya fikir akan menghilang. Tapi sudah berjalan 3 minggu ini benjolan itu belom hilang dan bahkan terasa nyeri sekarang.belom sempat saya cek ke dokter karna saya fikir hanya benjolan biasa. Kira2 klo saya mau cek harus ke dokter yg ahli bedah atau bgmn dok!?
    2. Persis di sebelah kiri payudada saya di bawah ketiak payusara saya seperti terasa sakit dan nyeri saat di raba.dan bentuknya hampir lebih besar dari payudara disebelah kanan saya. Kira2 kenapa ya dok. Apa ada sangkut pautnya dengan kista yang terdapat pada rahim saya. Terima kasih ya dok. Mohon sarannya. Selamat malam.

  24. 177
    sony mandala Says:

    dok saya mempunya benjolan di dada kanan saya di iga 5 dan 6 kira kira panjangnya sudah 8 cm,waktu saya konsul ke RS katanya ini tumor dan sudah masuk ke dalam rusuk saya,jadi harus bagaimana saya dok ?
    terima kasih

  25. 176
    Dr. Sukma Says:

    Hai Andhina,

    Bila benjolan minimal ukuran 1 cm, maka sebaiknya dilakukan biopsi jarum halus/FNAB. Dari hasil FNAB barulah ketahuan, apa sebenarnya benjpolan itu..

Pages: « 14 … 11 10 9 [8] 7 6 5 … 1 » Show All

Leave a Reply

  • About

    Dr. Sukma Merati, DSPADr. Sukma Merati is founder and owner of Riau Pathology Center in Pekanbaru, Riau. Dr. Merati has had various international experience and training, including as a fellow doctor at The Mount Sinai Hospital in New York City, NY, USA (2000-2002). More >

  • Most Popular Posts

  • Calendar

    March 2015
    M T W T F S S
    « Dec    
     1
    2345678
    9101112131415
    16171819202122
    23242526272829
    3031  

    Archives By Month

    Backend

    Subscribe