OrangeKanker hidung atau Karsinoma Nasofaring (KNF), adalah penyakit kanker ganas yang mengenai rongga hidung (nasofaring). Kanker ini sering diderita oleh mereka yang berumur 15-25 tahun dan bisa pada kelompok umur 60-65 tahun. Jadi ada dua peak incidences yaitu usia remaja dan dewasa tua. Penderita lebih banyak laki-laki dibandingkan perempuan.

Dari data statistik, diketahui kanker ganas ini sering diderita penduduk dinegara-negara Asia Tenggara dan juga banyak ditemukan pada penduduk propinsi Sechuan yang terkenal dengan kelezatan masakannya didaratan China. Apa gejala dan penyebab KNF ?

Penderita akan merasa badan demam, tidak enak. Kepala sangat pusing dan hidung sering terganggu seperti rasa tersumbat, agak pilek dan beberapa kali mimisan/ keluar darah dari hidung. Kadangkala suara berubah menjadi sengau. Pada sebagian penderita tidak merasakan apa-apa, kecuali tampak benjolan dileher yang makin lama makin membesar. Benjolan ini adalah anak sebar dari kanker hidung yang telah mencapai kelenjar getah bening di leher.  Kondisi pasien umumnya bergizi sedang atau baik.

Dari buku teks, dikatakan KNF disebabkan oleh virus EBV (Epstein-Barr virus) dan juga kondisi ventilasi dan udara pernafasan yang tidak baik seperti : banyak asap, mengandung pollutan bahan kimia dan asap rokok. Juga berperan dalam terjadinya KNF adalah terbentuknya zat nitrosamine yang bersifat fatal, memicu sel-sel hidung normal mengalami perubahan ganas menjadi se-sel kanker.

Nitrosamine terbentuk, apabila daging asap atau ikan asin dipanaskan saat dimasak, maka protein daging dan ikan yang diawetkan tersebut akan membentuk bahan aktif nitrosamine yang sangat berbahaya. Uap dari masakan panas tersebut terhirup oleh mereka yang mengkonsumsi masakan dalam kondisi masih panas. Memang ciri khas Chinese food, adalah dinikmati dalam keadaan panas-panas. Kalau dingin tidak enak.

Hal ini mungkin dapat menjelaskan, kenapa mereka yang di propinsi Sechuan yang sangat populer dengan  seni dibidang kuliner, masyarakatnya lebih banyak terkena KNF dibandingkan propinsi lain di daratan China.

Dari sudut kesehatan, mengkonsumsi makanan yang diawetkan sangat tidak baik dan berisiko menimbulkan kanker, seperti : daging asap, lidah asap, ikan asin dan juga makanan dalam kaleng yang diberi bahan pengawet, perasa dan pewarna bahan kimia agar tahan lama.

Jadi kembalilah ke alam, konsumsi makanan segar yang dipetik dari halaman sendiri, atau belilah sayur, buah dan daging yang  dalam keadaan segar, misalnya ditempat petani langsung atau di pasar tradisional.

Dapat disimpulkan  makanan wong ndeso itu jauh lebih sehat dan aman dibandingkan makanan wong kota yang mengandung bahan karsinogenik yaitu bahan pemicu terjadinya kanker.

Ventilasi udara didalam rumah juga berperan, dimana dari statistik penduduk Eskimo yang rumahnya bulat tanpa jendela, lebih banyak terkena KNF dibandingkan ras Kaukasus yang tinggal dirumah berventilasi lapang dan sehat. Sama halnya dengan penduduk Indonesia dari suku Dayak di Kalimantan, lebih banyak mengidap KNF dibandingkan penduduk yang tinggal di kota-kota di pulau Kalimantan.

Dalam sirkulasi udara yang tidak baik, kemungkinan virus EBV akan berkembang biak dengan subur. Asap dari dapur akan terhirup oleh seluruh penghuni rumah, bila tidak ada cerobong asap atau ‘cooker hood’ yang membuang asap dapur keluar rumah.

Asap lain didalam rumah, seperti asap obat anti nyamuk yang dipasang sepanjang malam didalam kamar sehingga menyesakkan hidung, kemungkinan bisa memicu KNF. Namun hal ini harus dibuat penelitiannya terlebih dahulu, sebelum kita membuat suatu kesimpulan.

Popularity: 12%

Posted Sunday, August 31st, 2008 at 1:30 pm
Filed Under Category: Bahasa, Life, Popular Health
You can leave a response, or trackback from your own site.

119 Responses to “Kanker Hidung, banyak ditemukan di Asia Tenggara dan China bagian selatan”

  1. 1
    Fasha Says:

    Hallo dok, Pkb?…
    Aku mo tnya, apakah onani itu dapt mnyebabkan kanker prostat?.. Apakah ada bahayanya sering melakukan itu… Trima kasih yah dok seblmnya…

  2. 2
    Dr. Sukma Says:

    Hai Fasha,

    Makasih sudah berkunjung dan pertanyaannya. Langsung aja dijawab, ya.

    Secara langsung, onani tidak mengakibatkan terjadinya kanker prostat. Tetapi dengan onani yang terlalu sering (lebih dari 2 kali per minggu), akan memperberat kerja kelenjar prostat.
    Akibat kerja yang over itu, mula2 prostat membesar berakibat gangguan kencing, radang prostat (prostatitis),dst.

    Seperti teori terjadinya kanker pada umumnya, radang yang berlarurt-larut, tidak dibereskan dengan tuntas, akan berakibat kanker dalam hal ini kanker prostat.

    Jadi secara tidak langsung, onani berlebih yang dilakukan dalam jangka waktu panjang dapat berakibat kanker prostat. Kebanyakan kasus terjadi pada usia 60-70 tahun.

  3. 3
    Benny Says:

    Hi Dr. Sukma, apa kabar?
    Pagi Dok, sebelumnya benny mau bilang bahwa mama benny baru divonis menderita Kanker Hidung, trakhir mimisan hingga 4 jam dan katanya kepalanya pusing2…
    Dok, benny mau tanya, kira2 juice2 buah apa aja yang perlu diminum oleh Penderita Kanker Hidung?
    Trus benny dengar2 kalau secara medis penyakit kanker hidung harus di Kemo, apakah ga ada 2nd Opinion dok?
    Sebelumnya mama benny udah cek ke Rumah Sakit Mahkota di Malaka (Malaysia), dari dokter THT blg bahwa penyakit hidung mama pasti akan sembuh 100% apabila di kemo. setelah itu, di rumah sakit yang sama, tetapi Dokter bagian kemo mengatakan itu tidak pasti berhasil dan tidak ada 2nd Opinion. Saya jadi bingung, Dokter mana yang harus dipercaya dok?
    Trus kalau emang tidak ada cara lain selain Kemo, apa ada saran dari Dr.Sukma agar Kemo tersebut bisa berhasil? Thx dok.
    Dan apakah Faktor yang membuat Kemo bisa gagal atau berhasil dok? apakah dari ketahanan Tubuh?
    Kalau emang dari ketahanan tubuh, kira2 meningkatkan ketahanan tubuh harus minum apa dok? obat apa? juice apa?
    sementara ini mama benny diberi minum juice mengkudu n obat dari taiwan. tapi kelihatannya berat dok, udah beberapa hari ini banyak kehabisan biaya, hanya buat obat dari taiwan dan juice sehari bisa habis 1.3jt. yang benny jg belum tau apakah efeknya akan bagus.
    Kalau bisa dokter tolong kirim replynya ke email benny aja ya dok, takutnya ntar commentnya ketimpa2 malah benny gak kebaca. b3n_im0etz@yahoo.com.
    Makasih banyak dok sebelumnya, maaf kalau banyak pertanyaan, benny lagi bingung..
    Tuhan Berkati.

  4. 4
    Dr. Sukma Says:

    Halo Benny,

    Setahu saya, terapi kanker hidung adalah radiasi atau radiotherapy…
    Ini saya ambilkan dari buku teks mengenai kanker hidung Sbb. : ‘treatment of choice for nasopharyngeal carcinoma is RADIATION THERAPY, which cures over half of the patients’.
    Survival is significantly affected by patient’s age (better in young individuals)and the location of the regional metastases(better for homolateral than contralateral and metastases that are limited to upper neck than to lower neck).

    Jadi : terapi terbaik kanker hidung adalah RADIASI(radiotherapy). Fasilitas radiasi ada di Jakarta : RSPP, RSK Dharmais, dll. Dengan radiasi lebih dari 50% pasien berhasil disembuhkan.

    PROGNOSIS juga dipengaruhi oleh : usia penderita (muda lebih baik dari tua), lokasi anak sebar (lebih baik bila anak sebar pada sisi yang sama dari kanker hidung: sama2 disisi kiri atau sama2 disisi kanan). Prognosis juga lebih baik, bila anak sebar terbatas pada leher bagian atas dibandingkan leher bagian bawah. Terakhir dari sudut jenis tumor bila dilihat dibawah mikroskop. Jenis keratinizing SCC prognosisnya lebih buruk dari jenis lainnya. Jenis Papillary Adenocarcinoma prognosisnya Excellent..

    Dalam buku teks itu tidak ada disinggung tentang khemoterapi untuk kanker hidung. Keberhasilan Khemoterapi seperti yang anda tulis tergantung dari : sensitivitas kanker, daya tahan tubuh penderita, kondisi fisik, dst.

    Jadi sebaiknya anda datang ke Jakarta (RSK Dharmais atau RSPP)untuk terapi kanker hidung ibunda.
    Saya do’akan semoga bisa ditolong dan akhirnya sembuh seperti sediakala..

  5. 5
    Benny Says:

    Halo Dok..
    diatas dokter bilang, dengan menggunakan Radiotherapy itu 50% org berhasil sembuh, trus 50% lagi yang gagal biasanya karena faktor apa dok? ketahanan tubuh org yang berbeda2 atau gmn?
    bedanya kemo ama radiotherapy apa ya dok?
    Makasih dok.

  6. 6
    Dr. Sukma Says:

    Hai Benny,

    Radiotherapy atau radiasi, adalah pengobatan kanker dengan menggunakan sinar-X. Jadi dilakukan dibagian radiologi (rontgen). Efek samping biasanya ringan, tergantung sensitivitas individu.

    Chemotherapy atau pengobatan dengan obat SITOSTATIKA, adalah pengobatan dengan cara pemberian obat2 kanker yang bersifat kimiawi dan sering disebut obat keras.Dari kata sitostatika berarti obat yang dapat menghentikan pertumbuhan sel-sel kanker yang merugikan tubuh penderita.

    KHEMOTERAPI dikatakan OBAT KERAS, karena efek sampingnya sangat berat, seperti : diare khronik, mulut, rongga hidung dan rongga mata menjadi lecet dan melepuh, berair dan kemerahan serta dirasakan perih. Badan terasa sangat lemas. Dan rambut penderita akan menjadi rontok semua, alias plontos/gundul..

    Reaksi tubuh masing-masing penderita kanker yang menjalani khemoterapi berbeda dalam gradasinya. Tetapi pada prinsipnya semua gejala yang saya sebutkan diatas ada, cuma tingkatannya yang berbeda : ringan, sedang atau berat..

    Anjuran saya ibu anda sebaiknya segera dibawa ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) atau RS. Kanker Dharmais (RSKD), Jakarta yang mempunyai fasilitas radiasi atau radiotherapy. Sebab kita berpacu dengan waktu. Makin cepat diobati, akan semakin baik hasilnya..

  7. 7
    Benny Says:

    Hi Dok…

    Oh gitu ya dok, makasih banyak dok atas pengalaman2 yang udah diberikan utk benny.
    ibu benny kemarin sudah ke singapore moun Elisabeth, dengar2 dari kk benny sih hari ini sudah keluar hasilnya apakah positif terkena kanker hidung itu. mgkn stlh itu baru dipikirkan langkah selanjutnya..

    Makasih banyak dok..
    Tuhan Berkati.

  8. 8
    muhammad fadhli Says:

    Hai dok saya mau bertanya, apakah dengan mengkonsumsi obat – obat untuk mengemukan badan bisa menimbulkan kangker? obat2 nya yang mengandung zat2 kimia. dan gimana cara yang sehat untuk menambah berat badan yang sehat.

  9. 9
    Dr. Sukma Says:

    Halo muhammad fadhli,

    Anda yang tadi dikelas stikes, ya ?
    Tidak semua bahan kimia berbahaya, seperti : vit.B kompleks, vit.C dan suplemen lain yang biasa dijual di Farmacy atau supermarket. Semua suplemen yang sudah mendapat izin dan di ‘approved’ FDA biasanya relatif aman.

    Kalau mau gemuk secara natural, gampang : cukup istirahat, makanan bergizi dengan banyak susu dan daging, olah raga teratur-tanya Ade Rai jenis latihan yg menambah BB- Terakhir pikiran harus TENANG sehingga semua saraf dan sistem pencernaan berjalan dengan normal dan tenang…

  10. 10
    RIO FERNANDO Says:

    halo dok saya rio yang di pikes tadi,saya ingin bertanya,jika seseorang sering mengalami sakit kepala yang berkepanjangan,apakah bisa dikatakan mengalami gejala kangker otak dan gmana cara menanganinya?

  11. 11
    muhammad fadhli Says:

    ya.dok saya yang di lokal pikes.. 1 B.
    untuk menambah berat badan tersebut apa harus ngurangi merokok? dan apakah merokok bisa menrunkan berat badan bagi seseorang? dan gimana cara menghilangkan candu terhadap rokok?

  12. 12
    RIO FERNANDO Says:

    hi dok,bleh tanya lagi gak?saya mau tanya jika seseorang yg sudah menikah sering melakukan oral seks.apakah bisa menyebabkan kangker mulut?thanks ya dok sbelumnya…….

  13. 13
    AISYAH HUDIA Says:

    Hay Dok..
    Saya mahasiswi Prodi Pikes 1B.
    Sejak usia 8 tahun, saya mengalami Appendikstomy..
    Apakah ada dampak buruk buat kehidupan saya mendatang Dok.??
    Dan adakah pantangan yang tidak boleh saya konsumsi buat kesehatan saya.??
    terima Kasih Yah Dok..
    SaLam manis Ibu Cantik,, By:_AISYAH_
    Good Evening…

  14. 14
    Dr. Sukma Says:

    Halo Aisyah Hudia,

    Appendectomy atau operasi usus buntu sudah anda jalani semasa usia 8 tahun. Jadi saat ini, anda tidak perlu cemas kemungkinan terjadi sesuatu dengan usus buntu anda, karena sudah dibuang keluar tubuh. Penyebab seseorang diangkat usus buntunya bermacam-macam, seperti : dindingnya pecah, radang akut yang berat atau sudah sangat sering kambuh sakit ditempat yang sama, yaitu perut kanan bawah.Kondisi itu bisa dikarenakan antara lain makanan berbiji-biji kecil yang masuk kedalam rongga apendiks/ usus buntu.

    Kedepannya justru aman, tidak ada yang perlu di cemaskan, OK. Segala sesuatu hendaknya dikonsumsi sesuai takaran dan aturan, jangan ekstrim. So, jangan terulang minum vitamin satu botol sehari.

  15. 15
    Dr. Sukma Says:

    Halo Rio Fernando,

    Sering melakukan oral sex adalah tidak sehat. Karena didalam rongga mulut banyak sekali kuman dan bakteri yang bercokol disana, disela-sela gigi, lidah dan bawah lidah, dll.

    Kanker mulut biasanya disebabkan oleh tembakau/nikotin, buah pinang, dst.Namun akibat oral sex bisa juga terjadi kanker mulut, bila luka2 lecet dimulut tidak tuntas mengalami kesembuhan. Iritasi kronis dapat memicu terjadinya kanker dimana saja.

  16. 16
    Dr. Sukma Says:

    Hai muhammad fadhli,

    Cara berhenti merokok yang paling jitu, please visit : http://www.stopmerokok.com

  17. 17
    Dr. Sukma Says:

    Halo Rio,

    Mengenai sakit kepala berkepanjangan bisa ya dan bisa tidak pada penderita kanker otak, karena ada variasi antara penderita satu dengan yang lain. Keluhan KHAS KANKER OTAK : muntah-muntah projektil, disertai sakit kepala. Biasanya sakit kepala hilang-timbul, tidak terus menerus berkepanjangan.

  18. 18
    fenny Says:

    dear dokter,
    anak pertama saya laki-laki berumur 4,5 tahun. dia kadang-kadang mengalami mimisan, yang terjadi apabila kita menyenggol atau menyeka hidung agak keras, seperti sewaktu lagi mencuci muka.
    kadang kala juga sewaktu tidur bisa mimisan, tapi saya tidak memperhatikan, apakah hidungnya waktu terjadi mimisan dalam posisi tertekan/tertindih atau tidak.
    biasanya saya meminta dia untuk duduk dan hidungnya dipencet dengan tissue.
    apakah hal itu masih termasuk tidak berbahaya dok?
    sebelumnya, terimakasih atas jawabannya dok.

    regards
    fenny

  19. 19
    lastrawan Says:

    Yth Dr. Sukma,

    Ayah saya baru2 ini dioperasi di lehernya karena terdapat benjolan. Namun gejala sakit kepalanya tidak hilang. Akhirnya dibawa ke dokter THT dan terdapat bejolan di hidung bagian dalam. Setelah dioperasi, penjelasan dokter menyebutkan bahwa ayah saya menderita kanker hidung.

    Penyembuhan apa yg tepat untuk penderita kanker hidung?

    Terima kasih

  20. 20
    Dr. Sukma Says:

    Halo Lastrawan,

    Ayah anda mengidap kanker hidung atau bahasa medisnya Karsinoma Nasofaring (KNF). Menurut buku, terapi pertama dengan radiasi/ sinar-X, data statistik biasanya lebih dari 50% kasus akan sembuh sempurna. Mudah-mudahan ayahanda termasuk dalam golongan ini.

    Namun bila belum berhasil dengan radiasi, biasanya dilanjutkan dengan khemoterapi yaitu obat keras yang berakibat rambut rontok habis/ botak, diare dan mukosa mulut, hidung dan mata jadi kemerahan, lecet berair dan terasa perih.Karena sifat obat yang sangat keras, bukan hanya sel kanker akan tetapi sel yang normalpun terkena dampaknya.

  21. 21
    elista Says:

    hi dok, sepupu saya berumur 22 tahun di vonis terkena kanker hidung kata dokter yang memeriksanya tidak bisa di lakukan operasi lagi. jadi yang perlu dilakukan apa sekarang ???
    Terima kasih m God Bless

  22. 22
    Dr. Sukma Says:

    Halo Elista,

    Memang terapi kanker hidung bukan operasi, tetapi radiasi/radiotherapy. Bila ini tidak berhasil, akan diberikan khemotherapi atau sitostatika yaitu obat keras melawan kanker ganas. Untuk maksud ini, kenapa tidak dicoba ke RS Pusat Pertamina di Jakarta ?

  23. 23
    edwin Says:

    salam hormat Bu dokter,tante saya kena kanker nasofaring,udah hampir 3 thn,pernah ke cina utk pengobatan dgn SINAR,tp sampai skrng badan jd drop,dulu gemuk skrng kurusan,mata kirinya agak tertanggu oleh sakit ini,tolong Bu Dokter..apa yg harus kami lakukan agar tante bisa disembuhkan,sebelumnya saya haturkan banyak terima kasih,GBU….

  24. 24
    Dr. Sukma Says:

    Halo Edwin,

    Bila telah pernah disinar/ radiotherapy dan pernah berobat ke China sebenarnya itu sudah memadai. Artinya sudah cukup usaha dan ikhtiar keluarga untuk kesembuhan tante anda. Badan kurusan dan mata kiri sudah terkena kemungkinan telah masuk stadium yang lebih tinggi.

    Saran saya, sebaiknya tante anda berpikir positif, menyerahkan segalanya kepada Sang Maha Pencipta yang Diatas. Plus konsumsi anti-oxidant setiap hari, seperti : broccoli, susu kedele, tomat, teh hijau, madu. Insya Allah akan dapat memeperbaiki kondisi tante anda. (Kalau diberikan khemoterapi terlalu keras dengan efek samping yang sangat berat).

  25. 25
    Satrio Says:

    Pagi dok,
    Mau tanya ni, kalo istri saya 24 des 08 yll operasi usus buntu, kmdn sekarang sakit seperti diiris di perut kanan tengah (bukan bawah), sampai di UGD hasil labnya bilang leukosit tinggi, berarti ada peradangan. Karena apa, tdk disebut sama dokternya. Kemudian diberi obat pereda sakit, antibiotik dan obat saluran kencing (urotractin 400mg, sporetik 100mg, analsik 500mg) . Kemarin udah sembuh, tapi malam tadi kambuh lagi, katanya sakit banget. Kadang dibarengi dgn demam yg ga gt panas. Kira2 kenapa ya? Kalau ginjal yg sakit cirinya bagaimana? Mohon informasi dok.
    Terimakasih.
    Berikut hasil labnya yg abnormal :
    keton.Urin 1+
    leukosit 7-10 /lpb
    eritrosit 0-2 /lpb
    yg lain dlm taraf normal.

  26. 26
    Maulana Says:

    Hai dok.`
    saya pengen nanya ,saya pernah sakit
    sesudah saya sembuh, ga di sangka badan saya jadi kurus.
    Gmana caranya yg paling tepat untuk menggemukan badan saya kembali.
    Makasih

  27. 27
    Dr. Sukma Says:

    Halo Satrio,

    Dari hasil lab memang kelihatan ada peradangan pada saluran urine, kemungkinan besar pada kandung kemih, sesuai rasa sakit yang dirasakan istri anda. Jadi perbanyaklah minum air putih disampaing minum obat2 yang diberikan. Dengan banyak minum, istri anda akan banyak pipis, dan itu baik untuk membuang bakteri penyebab infeksi keluar tubuh. Seolah-olah kandung kemih dibilas sampai bersih..

    Yang jelas peradangan BUKAN di ginjal, karena lokasi ginjal jauh diatas.

  28. 28
    Dr. Sukma Says:

    Halo Maulana,

    Untuk menggemukkan badan sebenarnya relatif jauh lebih gampang. Caranya : banyak istirahat, tidur malam tidak kurang dari 8 jam. Makan teratur, 3 kali sehari dengan jenis makanan bergizi tinggi: susu, telor, daging, sayuran hijau, buah berwarna kuning atau jingga dan asupan vitamin bila perlu.

    Olahraga gym dengan bantuan trainer untuk excercise tertentu guna memperbesar otot-otot yang diinginkan.

    Pikiran sebaiknya TENANG, tidak banyak masalah yang harus dipikir. Stress akan mengganggu metabolisme tubuh dan selera makan pasti menurun. Last but not least positive thinking terhadap segala sesuatu dalam hidup ini,yaitu bersahabat dengan setiap orang dan lingkungan.

  29. 29
    Retno Says:

    Salam kenal dokter Sukma..

    Saya mau tanya,ibu saya mengeluh hidungnya sakit.Terus ada benjolan kecil dihidungnya katanya berawal dari disaat beliau sering memencet hidungnya seperti disaat pilek.Kalau sakit kepala bisa dikatakan sering namun sebelum benjolan itu ada.

    Apakah ibu saya termasuk kanker hidung?

    Dan,bagaimana yang seharusnya ibu saya lakukan dok?agar ibu saya tidak me4ngakami hak itu lagi?

    Terima kasih ataS Sarannya.

  30. 30
    Dr. Sukma Says:

    Hai Retno,

    Salam kenal juga. Mengenai benjolan dihidung ibu anda kemungkinan hanya polip biasa. Jadi sebaiknya kunjungi dokter THT, agar diperiksa dengan teliti. Kalau perlu di BIOPSI dan diperiksa secara histopatologis untuk mengetahui diagnosa pasti.

    Polip hidung juga sering mengakibatkan sakit kepala disamping hidung mampet.

  31. 31
    septi Says:

    salam kenal dok,,
    sanya ingin bertany beberapa hari ini,, hidung saya sering mengeluarkan darah sedikit,,, (maaf, setiap kali sehabis saya mengupil)
    kira2 apakah itu penyebab utumanya dok, atau ada hal yang lainnya lagi? terima kasih

  32. 32
    Dr. Sukma Says:

    halo septi,

    Yang jelas perdarahan anda BISA disebabkan oleh pecahnya pembuluh darah akibat anda mengupil terlalu keras.

  33. 33
    Andri Says:

    salam kenal doc.
    saya baru mendengar tentang kanker hidung ini…
    setahun yang lalu saya demam tinggi, trombosit turun dan keluar mimisan…
    pas dibawa dirumah sakit, hasil scan menyatakan saya menderita demam berdarah, tapi saya jadi ragu sejak mendengar ada kanker hidung…
    apa benar penyakit yang saya alami tuh DB atau kanker hidung? terima kasih…

  34. 34
    Dr. Sukma Says:

    Hai Andri,

    Saya percaya sakit anda yang lalu adalah demam berdarah dengue (DBD) dan bukan kanker nasofaring (KNF).

    Pada penderita KNF, keluhan sangat kompleks dan berat seperti :perubahan suara, kuping berdenging, nyeri kepala sangat hebat sampai kurang melihat pada satu mata, kurang mendengar pada satu kuping dan indra penciuman menjadi sangat sensitif. Akhirnya keadaan umum sangat ngedrop, disertai penurunan BB.

  35. 35
    Anonymous Says:

    salam kenal dok..
    gni dokter, dlu wkt aq kls6 SD q sakit panas. lalu mimisan banyak bgt. biasax kl kecapean jg mimisan. tp wkt sakit panas, mimisanx sampai berjam2. periksa kedokter cma dikash obat aja. wkt mimisan lg, ortuq takut trus dibwa ke rumah sakit dan opname seminggu. diRS didiagnosa sakit tipus dan DBD. cek darah smp 5 kali. skrg sy sudh kelas 1 SMA. smp skrg msh sakit. sering panas, dada sakit, mual2, pengen pipis mlulu, kl hbs sarapan kepala pusing n lemes, berdiri lama g kuat, prut sblh kanan nyeri. itu sakit apa ya dok?mohon jawbnx. karna skrg q g priksa kedokter. g da perubhanx. skrg sy hanya rutin minum susu kedelei metabolisme. tp jg blm smbuh total. mohon saranx dok, sy hrus periksa kedokter spesialis apa? makash..

  36. 36
    Anonymous Says:

    dok, ipar saya terkena kanker hidung sekarang stadium 3. keadaan lehernya saat ini sudah membengkak. apakah bisa diobati, kemana berobat yang terbaik? apakah ramuan hsen chii bermanfaat? apakah penyakit ini dapat menular?

  37. 37
    Dr. Sukma Says:

    Hai Anonymous # 36,

    RS. Kanker Dharmais di Jakarta dan RS besar lain seperti RSPP, RSCM semuanya bisa menangani kanker hidung. Biasanya diradiasi dulu, kalau belum berhasil maka diberikan obat khemo.

    Obat ramuan Hsen Chii, kapsul keladi tikus dan obat herbal lain boleh dicoba dan diminum berbarengan dengan obat dokter. Tidak masalah.

  38. 38
    Dr. Sukma Says:

    Hai Anonymous # 35,

    Maaf pertanyaan anda di skip.

    Pendapat saya,kemunkinan masih ada sisa-sisa penyakit tifus yang pernah diderita dulu. Dan semua keluhan mengarah ke organ liver dan kantong empedu. Kemungkinan ada kuman Salmonella Typhi bersembunyi didalam kedua organ itu, patut diwaspadai.

    Kunjungi dokter penyakit dalam yang HANDAL, kalau perlu diperiksa ulang IgG Salmonella, dll. Dokter internist yang lebih tahu.

    Teruskan minum susu kacang kedele yang kaya dengan isoflavon yang bersifat antioxidant dan sangat baik bagi kesehatan tubuh.

  39. 39
    lepinory Says:

    Dok mau tanya…. saya sudah 2 bln mengalami kuping berdenging, pertama aku kedokter tht ( obat tebokan dll ) belum sembuh, konsul ke internist dianggap banyak pikiran ( obat untuk menenangkan ) juga belum ada hasil, terakhir ke dr syaraf dianggap banyak pikiran ( obat penenang ) juga tidak ada hasilnya….. walau obat dari dr internist dan syaraf bermanfaat untuk kestabilan pikiran saya dan tidur malam tetapi belum menyelesaikan keluhan kuping berdenging, Saat ini saya kembali ke dr tht ( rs khusus tht ) sudah beberapa hari mengomsumsi obat ( Methycobal 500mg, Tanakan, Neurobion 5000, Trental 400, trantal aku hentikan karena buat aku lemas badan )… belum ada tanda perbaikan….
    Yang ingin saya tanyakan, Apakah kuping berdenging merupakan salah satu ciri Kanker,Karena awal kuping berdenging disebelah kiri… tetapi kadang juga berubah ke kanan…. bila saya stres memikirkan penyakit ini …. berdengingnya menjadi lebih terasa…Mohon bantuan dr untuk menjawabnya… terima kasih…

  40. 40
    Dr. Sukma Says:

    Hai Lepinory,

    Banyak penyakit antara lain dengan keluhan telinga berdenging alias TINNITUS, antara lain kanker hidung.
    Sudah tentu harus dilakukan pemeriksaan teliti yaitu endoskopi rongga hidung dan nasofaring.

    Tinnitus juga merupakan awal dari gangguan pendengaran yang bila dibiarkan akan berakibat tuli.

    Sebaiknya anda berobat ke klinik khusus THT di daerah Menteng Jakarta Pusat.Peralatan dan SDM-nya sudah terlatih dan berpengalaman.

  41. 41
    kukuh Says:

    Dok mau tanya?
    bapak saya mempunyai penyakit kangker hidung,yang katanya dokter sudah melebar kehidung.sekarang dalam proses kemoterapi dan penyinaran.bapak saya kok sangat susah makan dan bibirnya jadi sariawan.bila mau minum harus manis,kalo tiadak manis katanya mau muntah tu gimana dok?dan sering minum air kelapa muda,tu gimana?baik pa gak dok?terus kalo kemoterapi dan penyinaran selasai,sebaiknya agar penyakit tu tidak tumbuh lagi gimana caranya?
    Maaf kalo pertaanyaanku banyak banget……HE3..
    Terima kasih banyak sebelomnya ^_^

  42. 42
    Dr. Sukma Says:

    Hai Kukuh,

    Efek samping dari obat khemo persis seperti yang anda tulis : sariawan, dst.

    Air kelapa muda bagus untuk siapa saja termasuk penderita yang sedang mendapatkan terapi khemo.

    Air kelapa muda banyak kandungan potassium atau kalium, salah satu mineral yang sangat dibutuhkan tubuh.

  43. 43
    feri Says:

    percumah klo ad obat nya,klo gak d basmi karondioksida kendaraan yang terlalu berlebihan d indonesia……

  44. 44
    Erny Says:

    malem dok,
    saya mau nanya,orangtua saya punya penyakit polip pd hidung dan sekrg sdh berumur 71 thn dan sdh pernah dioperasi.Dan sekrg polipnya sering sekali kambuh. pertanyaan saya : 1.Apakah klu dioperasi lg dgn umur segt bisa tambah berbahaya?
    2.Adakah solusi lain?.
    Terimakasih.

  45. 45
    Benny Says:

    Hi Dr. Sukma,

    Saya Benny, Yg tahun lalu pernah konsultasi tentang Kanker hidung mama saya..
    Puji Tuhan sekarang sudah sembuh total..
    tapi saya ingin tanya beberapa hal nih dok..
    setelah mama saya sembuh dari kanker, kan tiap bulannya harus check up jg, nah setelah beberapa bln check up.. katanya ada tumbuhan daging di dalam hidung yg di duga oleh Dokter Mount Elisabeth adalah Kanker Lama yg Kambuh lagi..
    setelah itu Dokternya suruh operasi untuk di ambil sedikit dagingnya untuk di Check lebih lanjut.. ternyata setelah check itu, ternyata katanya bukan Kanker yg kambuh, hanya Tumbuhan daging biasa..
    Nah semenjak operasi pengambilan daging itu, sampe skrg ini Kepala mama sakit terus.. katanya kulit kepalanya kesentuh aja udah sakit, mau sisiran jg sakit.. itu knp ya dok??
    kata dokter sih di dalam hidung bekas operasi daging itu masi bengkak sampe skrg, setelah sembuh dari bengkak bakalan gak sakit kepala lagi.. Tp seperti sakitnya sampe gak bisa di tahan dok..
    mohon sarannya dok kenapa mama saya bisa sakit kepala seperti itu dan kira2 obat apa yg bagus?
    dokter hanya suruh minum Panadol aja..

  46. 46
    Dr. Sukma Says:

    Hai Erny,

    Polip di hidung terapinya memang operasi. Karena ini merupakan polip kambuhan, bagaimana kalau dioperasi oleh dokter THT LAIN yang lebih HANDAL, agar kemungkinan kambuh bisa diminimalisir.

    Usia 71 tahun , biasanya masih cukup baik kondisi jantung dan paru. Sehingga akan bisa mentolerir obat bius yang diberikan selama operasi. So, just do it …

  47. 47
    Dr. Sukma Says:

    Halo Benny,

    Saya sependapat dengan dokter RS. Mount Elizabeth. Karena luka bekas operasi polip dihidung belum pulih, masih bengkak maka hal itu dapat menimbulkan rasa sakit.

    Untuk mengurangi rasa sakit biasanya diberikan pain killer dan boleh dicoba sumagesic, tablet penghilang rasa sakit yang lebih kuat dibanding panadol. Good luck…

  48. 48
    Anonymous Says:

    Dokter,sy mau tanya apakah gejala kanker nasofaring dan polip itu sama? Kalau hidung suka mampetnya sebelah doang gimana? Kadang kalau denger suara kekencangan kuping sebalah bisa merasa sreekk sreekk gitu…thx

  49. 49
    Dr. Sukma Says:

    Hai Anonymous,

    Polip dan kanker nasofaring jelas BERBEDA. Namun gejala atau keluhan penderita bisa sama, seperti hidung sering mampet. Khusus kanker nasofaring gejalanya selain hidung mampet, suka mimisan, telinga berdenging, atau gangguan peglihatan seperti melihat dobel padahal bendanya cuma satu, dst. Seringkali terdapat pembesaran kelenjar getah bening di leher kiri atau kanan kira2 ditengah antara pangkal dan bagian atas leher.

    Sebaiknya anda kunjungi dokter SpTHT untuk keluhan anda tsb. agar diperiksa dengan teliti untuk melihat rongga nasofaring apakah ada massa rapuh dan mudah berdarah disana.

  50. 50
    santi Says:

    salamhormat bu dokter,suami kaka saya baru2 ini pergi ke singapure dan malaysia periksa kata dokter sana dia terkena kangker hidung sudah stadium 4.saran dokter sana di khemo.saya mau nanya dokter,apakah ada cara lain untuk di sembuhkan selain di khemo?sebelumnya terima kasih banyak dokter atas jawaban nya.

  51. 51
    Dr. Sukma Says:

    Hai Santi,

    Setahu saya biasanya karsinoma nasofaring (KNF) diberikan terapi radiasi dulu. Umumnya kanker hidung ini (KNF) sensitif terhadap terapi radiasi atau radiotherapy. Bila tidak berhasil, barulah diberikan khemoterapi.

  52. 52
    siam hasandi Says:

    terimakasih artikel yg sgt membantu, dokter sukma sy penderita kanker nasofaring 2 benjolan sdh kluar di kiri kanan lher saya,katanya di hidung dr MRI jg ada, yg sblh kanan sdh di operasi kluar, apakah kanker ini bisa disembuhkn jika dilakukan radio & kemoterapi, trus brp persen kmgkinan bisa kambuh lagi stlah tretmen, terima kasih

  53. 53
    Dr. Sukma Says:

    Halo Siam Hasandi,

    Kemungkinan kambuh bisa terjadi bila terapi yang dijadwalkan tidak tuntas atau reaksi tubuh seseorang kurang sensitif terhadap terapi yang diberikan. Jumlah atau persentase kekambuhan biasanya sekitar 20 %.

  54. 54
    Yusup Supriatna Says:

    Halo Dok, Pkb ?
    Saya mau tanya, saya ini pasien Kanker Nasofaring tahun 2007 dan berobatke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta setelah menjalani Radioterapi dan kemoterapi dan efeknya masih terasa sampai sekarang muka baal dan kaku mulut kering sulit mengunyah (makan dan minum ) dan berbicara leher pegal dan kaku.
    Apakah ada obatnya ?
    sampai sekarang setiap control ke RSCM tidak dikasih obat.
    terimakasih-diantos walerannya.

  55. 55
    Dr. Sukma Says:

    Halo Yusup Supriatna.

    Penyakitna lumayan serius atuh kang … Jadi selain radiasi, sebaiknya asupan makanan yang kaya anti-oxidant dapat dipenuhi setiap hari. Seperti : melon oranye menyala (cantaloupe), buah delima putih atau merah, buah sirsak. Sayuran broccoli, tomat, kacang kedele direbus, susu kedele, tahu, tempe. Madu juga sangat baik. Demikian antara lain makanan dan minuman kaya anti kanker/ anti-oxidant yang akan membantu penyembuhan setelah anda menjalani khemoterapi dan sambil radiasi atau radioterapi yang harus dilengkapi sampai tuntas.

    Atur saja silih berganti mana yang akan diminum atau dimakan hari ini. Besok diganti yang lain yang termasuk didalam daftar makanan dan minuman kaya anti-oxidant tersebut. Wilujeng mencoba, dumogi berhasil, nyak…

  56. 56
    eka Says:

    dok,, apakah kanker nasofaring dapat sembuh??? jika ingin menggunakan obat herbal, obat herbal apa yg cocok untuk KNF
    terimakasih,,,

  57. 57
    dina Says:

    hii dok
    maaf langsung aja dok dulu hidung saya di suntik
    terus dari dulu sampai sekarang merah terus tidak bisa hilang2 merahnya itu di mana caranya tidak memerah terus
    tolong dok saya merasa malu kalau jalan2
    karna malu di hidungku tampak merah
    terimakasih

  58. 58
    Neng Linda Says:

    Dok, kenapa saya kalau bangun tidur hidung selalu terasa ada gatal, seperti ditusuk (bhs sunda, renyem2) dan bila terasa, hidung saya pijit2, akhirnya bersin2. Bgm dok, gejala apakah itu!? Sy takut sekali. Trm ksh dok.

  59. 59
    Dr. Sukma Says:

    Halo Neng Linda,

    Gejala yang anda tuliskan tersebut jauuuhhh dari kemungkinan kanker hidung. Renyem2 eta mah disebabkan allergi udara dingin dipagi hari… Biasalah everybody bakalan seperti itu kalo alergi atuh neng…. So, be happy don’t worry.

  60. 60
    Dr. Sukma Says:

    Hai Dina,

    Hidung merah jadi kaya badut Ancol gitu…. hehe like a clown.
    Pertama saya mau tanya dulu, suntikan apa itu dihidung anda…. Kalo silicon dan tubuh anda alergi terhadap bahan itu, maka selama silicon masih ada dalam hidung anda selama itu pula rona merah TIDAK bisa dihilangkan. Satu2nya jalan adalah mengeluarkan kembali silicon itu agar jaringan hidung anda bebas dari bahan penyebab alergi… OK. Dengan konsekwensi bentuk hidung anda akan kembali seperti semula lagi..

  61. 61
    Dr. Sukma Says:

    Hai Eka,

    Secara teoritis kanker nasofaring (KNF) bisa disembuhkan dengan radiasi atau penyinaran. Bila kurang berhasil akan diberikan juga khemoterapi bagi yang KNFnya bandel dan tidak mempan dengan radioterapi..

    Soal obat herbal untuk terapi KNF, maaf saya tidak tahu….. Mungkin bisa ditanya ke herbalist….

  62. 62
    Dr. Sukma Says:

    Halo Erny,

    Polip hidung memeng biasa kambuh lagi setelah dioperasi, terutama bila masih ada sisa-sisa jaringan polip yang belum terangkat.
    1. Operasi umur 72 tahun bila kondisi masih fit, aman2 saja. Sudah tentu dokter operator tidak akan gegabah. Dicheck dulu kedaan paru dan jantung dg CXR (Chest X-ray), dll.
    2. Solusi lain saya tidak tahu

  63. 63
    aldy Says:

    dear bu. Dokter Sukma

    Saya punya anak umur 2 tahun 10 bulan
    dia sering mimisan tapai kat dokter kurang makanan buah, apakah kemungkinan besar gejala kanker, karena di leher bagin belakang ada benjolan kecil

    salam
    aldy

  64. 64
    Nia Says:

    salam dok,

    2 minggu yang lalu adik saya habis di operasi polip dan sinus,lalu hasilnya di bawa ke lab patologi dan hasilnya baru keluar hari ini adalah karsinoma, tetapi asalnya belum dapat di tentukan tetapi di duga dari nasofaring (lab.Pa. PMI Bogor).
    sekarang benjolan di hidungnya sudah meluas sampai ke kelopak mata dan pipinya, dan penglihatannya sudah mulai buram.
    menurut dokter bagaimana?? saya sedang mencari side opinion,,
    lalu pengobatn dengan jalan apa yang terbaik bagi adik saya???
    trimakasih sebelumnya.
    Nia.

  65. 65
    Dr. Sukma Says:

    Halo Eka,

    KNF bisa sembuh bila ditemukan pada stadium awal dan bila kondisi tubuh pasien bagus dengan daya tahan yang tinggi. Saya tidak tahu obat herbal untuk KNF.

  66. 66
    Dr. Sukma Says:

    Halo Dina,

    Kemungkinan anda alergi bahan silicon yang disuntikkan ke hidung anda. Gejala allergi akan tetap seperti itu, KECUALI silicon nya dikeluarkan lagi dari hidung anda dengan konsekuensi tidak mancung lagi hidung anda.

  67. 67
    Dr. Sukma Says:

    Hai Aldy,

    Benar, ada baiknya dicoba banyak makan buah dan sayur dimana akan memperkuat dinding pembuluh darah. Sambil coba diobservasi yaitu dengan mencatat secara real kapan terjadi mimisan dan saat mimisan tersebut kondisinya sedang flu, tidak sehat, dll. Dari catatan tsb akan diketahui seberapa sering, apakah setiap minggu atau setiap dua hari sekali, dst. Dan juga bisa dicatat pula tentang makanan atau minuman yang sebelum mimisan dikonsumsi oleh anak anda.

    Bila ternyata kondisinya serius dalam arti sangat sering mimisan dan tanpa sebab yang jelas atau perdarahannya cukup banyak dan sulit dihentikan, etc… sebaiknya dperiksa ke dokter spesialis Anak sub divisi hematologi. Di RSAB Harapan Kita Jakarta ada dokter Hermien Wijayanto, SpA khusus hematologi anak. Benjolan kecil dibgn belakang leher tidak ada hubungannya dengan mimisan…

  68. 68
    Dr. Sukma Says:

    Hai Nia,

    Saya prihatin dengan kondisi adik anda. Usianya berapa, ya? Antara 15-25 tahun kemungkinan. Karena dari teori KNF, insidensi tertinggi ada dua peak yaitu pada usia 60-65 tahun dan 15-25 tahun. Apa yang anda tulis mencerminkan bahwa telah terjadi penyebaran KNF dari nasofaring ke mata, pipi dan seterusnya. Dan saya heran, kenapa sudah begitu jauh baru diperiksakan padahal tinggal di Bogor, tidak jauh dari Jakarta yang mempunyai fasilitas medis yang memadai dan termasuk bagus.

    Mudah2 an ada ridho Allah, sehingga terjadi mukjizat yang bisa menyembuhkan adik anda. Terapi KNF biasanya radiasi lalu dilanjutkan dengan khemoterapi bila belum baik… Komentar saya : sayang agak terlambat mendapat pertolongan medis sampai sudah mengenai saraf di matanya…. So, let’s pray may GB ur sister or brother…

  69. 69
    leony Says:

    dr.sukma, saya mau tanya nih,,
    saya wanita berumur 25 tahun.
    semenjak tahun 2009 hidung saya koq berwarna merah ya dok???? padahal saya tidak suntik silikon, saya juga tidak konsumsi obat-obatan, dari makanan pun dari kecil saya tidak tidak pernah alergi makanan..
    saya mohon bantuan dan solusi dari dr. Sukma.
    makasih ya dok

  70. 70
    eko marwanto Says:

    Artikelnya menambah wawasan sekali. karena saya memiliki kebiasaan merokok di dalam kamar, dan kamar saya kurang sekali sirkulasi udaranya.

  71. 71
    Taufan Says:

    salam Dr.Sukma

    saya berumur 29 thn.
    selama 2 bulan terakhir ini, saya mengalami gejala yang tidak nyaman pada hidung saya, yaitu:
    1. hidung sering terasa nyeri
    2. sering bersin
    3. sering berdarah apabila saya cuci hidung saya dengan
    air agar tidak terasa nyeri dan kaku…
    4. terasa seperti ada pembengkakan pada hidung
    5. efek dari itu leher dan pundak terasa kaku dan pegal
    6. kepala sering pusing
    7. badan kadang terasa seperti meriang…

    apakah yang terjadi pada saya dok, saya sudah berobat menurut seorang dokter hanya inveksi, saya mohon informasinya yang akurat……

    apakah ada gejala kanker karsinoma nasofaring (KNF).
    terimakasih dok, salam.

    best Regards
    Taufan

  72. 72
    Dr. Sukma Says:

    Halo Taufan,

    Dari semua keluhan yang anda rasakan spt yg dituli maka jawaban saya : I am afraid YES. Memang 90 perecent sy berpikir itu KNFatau Karsinoma Naso Faring. Untuk memastikan ini sebaiknya anda kunjungi dokter spesialis THT agar diperiksa teliti dan dilakukan biopsi endoskopi. Sample biopsi ini lalu diperiksa dan dilihat dibawah mikroskop.segerallah pergi ke dr. THT jangan buang waktu Demikian

  73. 73
    Dwi Says:

    Salam sejahtera,

    Saya mau tanya dokter, saudara saya ada yg terkena kanker nasofaring stadium III. gejala awalnya ketika bersin ada bercak darah yg keluar dr hidung, dan ada 2 benjolan di leher. kami baru mengetahui setelah diperiksa dokter dan didiagnosa kanker nasofaring sktr 2 bulan lalu. Beliau tdk mau di kemo dan hanya mengkonsumsi obat herbal, minum air rebusan daun sirsat dan ekstrak keladi tikus. Dalam 3 minggu benjolan di leher langsung hilang dan ketika bersin sudah tidak keluar darah.

    Tapi kemarin ada rasa mengganjal di sekitar mata dan hidung (rasa berat), kemudian akan keluar mimisan yg sgt banyak dr hidung. Namun setelah itu rasa mengganjal itu hilang sma sekali setelah mimisan.

    Apakah yg keluar dari darah mimisan itu adlh sel kanker yg mati atau bagaimana dokter ? kami sangat butuh informasi. karena setelah mimisan rasanya jadi ringan dan tdk berasa apa2.

    Namun ada hal lain, yaitu setelah rasa berat di sekitar mata itu hilang, sekarang kelopak mata kanan jadi menutup (tdk bs terbuka lebar) dan penglihatan mnjadi sedikit doble. Apakah situasi ini bisa normal kembali dokter ?

    Kami sangat berterima kasih atas respon dan informasinya. Semoga Tuhan memberikan keberkahan yang berlimpah kepada dokter.

    Salam

  74. 74
    Dr. Sukma Says:

    Hai Dwi,

    Dari apa yg anda tulis sepertinya kanker telah menyerang saraf mata dan kerusakan ini secara teoriytis tidak bisa normal kembali. Mimisan berat dengan banyak mengeluarkan darah itu adalah massa / jaringan mati plus partikel virus EBV.
    Karena itu dianjurkan kpd anggota keluarga terdekat agar mengenakan MASKER saat berada sekat pasien/ berkomunikasi. Virus ini dapat terhirup lewat udara pernafasan dan menularkan KNF.

    Selain khemoterapi ada radiotherapy yg teoritis dianggap sensitif untuk penyembuhan KNF. Sudah tentu terapi ini atas arahan dan permintaan dr dokter THT yg memeriksa pasien.

    Mengenai obat2 herbal silahkan diteruskan, sangat baik sbg tambahan terapi radiasi maupun khemoterapi.

  75. 75
    Dwi Says:

    Kami sekeluarga sangat berterima kasih atas penjelasan Dokter. Ada 1 pertanyaan lagi yg perlu kami tanyakan, untuk mimisan yg terjadi itu dalam bentuk gumpalan darah matang (hanya trjadi beberpa kali) dan setelah itu terasa lega dan rasa griming-griming seperti kesemutan di kepala juga hilang semua. Apakah itu yg keluar adalah sel kanker yg mati ? dan apakah itu salah satu gejala kesembuhan dokter ?

    Terima kasih banyak atas informasi yg dokter berikan, dan semoga dokter selalu sukses. amin

  76. 76
    Dr. Sukma Says:

    Hai Dwi,

    Iya betul gumpalan darah matang adalah sel kanker dan sel tuan rumah/ jaringan nasofaring pasien yg mati. Rasa kesemutan di kepala yg menghilang itu pertanda bagus/ positif karena persarafan yg tadinya tertekan oleh massa tumor telah bebas dari tekanan akibat keluarnya ‘gumpalan darah matang’ yang anda sebutkan. So, kita berharap akan terjadi kemajuan/ penyembuhan dihari2 yang akan datang. Tetaplah berusaha sekeras mungkin plus memohon ke hadapanNYA agar diberikan kesembuhan kepada pasien. Apapun menjadi mungkin, bila Yang Diatas menghendaki. Amen

  77. 77
    joe Says:

    halo dok!
    Saya mau tanya, sekitar 1 th yang lalu kakak saya operasi polip. Tapi kenapa ya sampai sekarang masih merasakan sakìt kepala bahkan bekas operasinya masih sakit, bengkak dan masih sering mengeluarkan darah. Suaranya juga menjadi sulit, penglihatanya kabur. Kenapa ya dok, adakah obatnya? Terima kasih atas jawabanya.

  78. 78
    Dr. Sukma Says:

    Halo joe,

    Saya sarankan pasien kembali ke dokter yg melakukan operasi yg lalu. Kalau perlu agar dilakukan biopsi pada bekas atau luka operasi yg masih terasa sakit itu. Kemungkinan besar itu bukan polip akan tetapi karsinoma nasofaring (KNF). Jadi kanker hidung yg ganas. Obatnya dicoba dulu radiasi/ radiotherapy kalo kurang berhasil ditambah khemoterapi.

  79. 79
    Hatmaji Says:

    Salam sehat dok.
    Saat saya pria berusia 23 tahun, dan memiliki benjolan di leher saya. Benjolan ini sudah ada sekitar 8tahun. dan tidak tumbuh makin besar. Oleh dokter penyakit dalam, saya disarankan untuk mengambil benjolan tersebut, untuk dideteksi.
    Sampai saat ini, benjolan tersebut belum saya ambil, karena, saya takut. Melihat dari kebanyakan cerita orang, operasi yang gagal dan tidak bersih, malah berakibat menimbulkan kanker yang ganas. Bagaimana nasihat dokter mengenai masalah ini? mohon pencerahannya
    Terimakasih

  80. 80
    dewi Says:

    Dr sukma ,salam kenal dari saya:)
    saya mau bertanya suami saya 2 th yg lalu kena kanker nasofaring dan alhamdulilah dr ct scan yg terakhir tidak ada lagi cm bulan ini dia merasa pusing yg berlebihan akhirnya dinyatakan sakit polip oleh dokter yg menanganinya slama ini ,dokter hanya memberi obat diminum tp kata orang polip bisa di terapi dan uap,saat ditanya ke dokter menjawab gak perlu cukup obat aja, tp obat kurang membantu utk pusing suami saya ,akhirnya kita putuskan tetap minum obat dokter dan fisioterapijuga uap,sekarang mendingan tp blm 100 % ilang pusingnya ,apa lagi yg harus diupayakan biar pusing hilang total ya dok?trs saya mau tanya tentang kasus saudara bapak dwi tadi kenapa keluarga harus pake masker dok apakah kanker nasofaring ini bisa menulahkan firus,krn selama ini saya dan 2 anak saya tidak pake masker ,saya jadi was was saat baca rubrik diatas klu kel harus pake masker,tolong penjelasannya ya dok,sya ucapkan terima kasih, semoga dokter sll diberi kemudahan dan kesehatan krn telah banyak memberi info yg berharga utk kel yg terkena kanker nasofaring…:)mks…:)

  81. 81
    Dr. Sukma Says:

    Halo Dewi,

    Saya kurang setuju dg terapi asap. Karena tidak bisa dijamin asap tsb bebas dari virus EBV penyebab KNF. Sebaiknya memperbanyak asupan anti-oxidant (buah srikaya, broccoli, melon oranye menyala, apel, tomat, dst) untuk melawan sel-sel kanker (bila masih ada) dan menepis segala macam penyusup kdlm tubuh plus dapat menaikkan daya tahan tubuh thd berbagai penyakit dan kondisi lingkungan yg tidak bersahabat.. Mungkin dapat dicheck titer EBV dlm serum.

    Bila masih ditemukan virus didlm tubuh, maka SEBAIKNYA keluarga/ orang terdekat yg tinggal satu rumah agar menggunakan masker, meskipun masker tidak 100 persen bisa melindungi, terutama yg tipis dan berkwalitas rendah.

  82. 82
    Dr. Sukma Says:

    Hai Erika di Medan,

    Apa itu VCO? Sy baru ini tahu dr anda. Coba ditulis lengkap kepanjangan VCO tsb. Menghirup NaCl steril itu boleh asal dijamin steril. Sebab secara teori kNF antara lain disebabkan udara/ventilasi yg kurang baik, seperti asap pembakaran sampah, dll yang dicurigai mengandung virus (EBV).

  83. 83
    Erika Says:

    Dokter yg baik..
    VCO tu Virgin Coconut Oil itu loh. Minyak kelapa yg smpt trend sbg antioksidan. Sy minum 2x 2sdt. Pagi diminum 1jam sblm sarapn, sore jg gt. Klo dibilg faktor genetis, kyknya diurutn keluarga ga da yg kyk gni deh. Thn 2006 puncak2nya. Pas diklat dijakrta 3bln gt Sy pilek n bersin mlulu, ntah krn polusi jkt atau Ac kmr asrama yg ga brsih. Pd saat pilek itu susah bngt konsen blajr. Tp klo tanda tuli ga da, kuping mendenging jarang, sbln 1x jg blm tntu ada dok. Sy pke kc mata minus 0,25. Cm klo lg kumat, jidat ni sakit, jd klo jidat dipijat uenake :-P . Ad yg nyarankan disedot aj, tp suara lain bilg jg nti + parah. Aduh dok takut lah. O ya, sy bc2 komen yg prnah minum ekstrak keladi tikus tu sp ya. Mau coba.. (Bs tolg email sy mbk/mas?) Help me dokter, dsni ada RS yg bs radiasi ga y? Sakit ga tu dok? :’(

  84. 84
    erwin Says:

    Halo dok,

    saya mau tanya..
    tiga bulan terakhir badan saya terasa lemesss teruss…
    badan seperti terasa demam… tetapi ketika saya cek pake termometer.. tidak pernah diatas 36.5

    beberapa temen melihat leher sebelah kanan agak bengkak…
    saya sempet pindah pindah dokter dengan hasil yang tidak jelas.. rata rata bilang bengkak tersebut hanya lemak…

    dua minggu terakhir telinga saya berdenging dan hidung seringkali buntu… setelah membaca sana sini saya takut akan adanya nasofaring…

    setelah itu saya ke dokter THT-KL di jombang jawa timur… setelah dikasih obat, denging tetap ada…
    kamudian saya di suruh ke RS.DR.Soetomo surabaya..
    disana saya diendoskopi… pada waktu endoskopi tidak ditemukan benjolan atau sebagainya.. namun dokter melihat ada massa kecil yang dicurigai… dan kemudian diambil samplenya untuk biopsi… hasil analisa negatif… jadi bukan tumor atau sejenisnya…

    oleh dokter hanya dikasih obat…

    masalahnya sampai sekarang telinga saya masih berdengin… dengingnya seperti ada nyamuk…

    apa yang harus saya lakukan dok…

    apakah saya butuh ct-scan atau MRI… untuk melihat kemungkinannya… saya takut kalo saya biarkan malah kejadian betulan… dan sudah stadium lanjut…
    untuk ct-scan atau mri di sekitar leher-kepala kira-kira biayanya berapa dok…

    terima kasih atas pencerahannya

  85. 85
    Dr. Sukma Says:

    Hai Erwin,

    Sebaiknya dilakukan FNAB terhadap benjolan di leher anda. Sebab sringkali karsinoma nasofaring disingkat KNFbesrsifat ‘occult’ artinya tumor induk belum jelas kelihatan tapi sudah beranak sebar ke leher. FNAB atau biopsi jarum hlus beaya diyempat sy 300 rb dan hasil sdh keluar dalam waktu 2 jam. Minta ke dokter umum agar. dirrujuk ke dokter spesialis PA untuk dilakukan FNAB.
    MRI dan CT-scan beaya sgt mahal, belum diperlukan.

  86. 86
    Gina Endah Lestari Says:

    Slmt sore dok,,!!
    saya berusia 21 th,,!! saya mw tanya dok,,saya dari kecil sampe sekarang sering bgt keluar darah dari hidung,kadang sedikit dan kadang banyak sekali,darah yg keluarnya pun selalu di akhiri gumpalan darah yg keluar dari mulut dan hidung,,,!!!! lemas,dan pusing dok,,!!!
    saya sudah periksa katanya saya kena sinusitis,,,!!!
    menurut dokter penyakit yg saya alami ini bagaimana,..?? dan solusinya harus seperti apa,??
    trimakasih dokter……!!

  87. 87
    Dr. Sukma Says:

    Hai Gina,

    Pendapat sy kemungkinan besar kasus itu adalah Angifibroma. Tumor jinak didl rongga hidung. Untuk. Memastikan hal itu perlu dilakukan pemeriksaan biopsi dari rongga hidung atau nasofaring yg dilakukan oleh dokter spesialis. THT. Sample biopsi lalu dikirim ke lab PA agar dilihat dan diperiksa dokter spesialis PA.

  88. 88
    joe Says:

    hai dok, saya mau tanya dulu istri saya ikut kB suntik sekitar 19 bulan tapi menstruasinya tìdak teratur dan sekarang kB implan tapi malah mens terus-menerus kadang keluar banyak kadang 1 hr keluar 1 kali. Sudah minta obat ke puskesmas tapi cuma berhenti 10 hr lalu keluar lagi, gimana ya dok solusinya apa harus di ambil kB implanya atau ada cara lain? trimakasih dok atas jawabanya.

  89. 89
    Dr. Sukma Says:

    Hai Joe,

    KB implant atau KB suntik atau KB pil, semuanya itu menggunakan hormon sebagai alat mengatur kehamilan. Umumnya reaksi hormon terhadap pemakainya berbeda-beda : ada yg malah sangat jarang bahkan tidak menstruasi sama sekali dan ada juga ngacau datang haid seperti istri anda. Kalau dirasakan tidak nyaman, maka sebaiknya GANTI cara KB dg menggunakan kondom atau Kcoitus interruptus’ alias ejakulasi diluar vagina. Bisa juga dg memilih masa tidak subur untuk melakukan hubungan sex.

  90. 90
    Melda Simanjuntak Says:

    Hi dokter!
    langsung saja ya.
    dokter, hidung saya sering pilek, bila pilek itu berlangsung sangat lama. bisa sampai 5 jam lebih. lendirnya seperti putih telur. tak jarang juga di sertai dengan bersin2. tapi, yang keluar dari mulut seperti agar2 nutrijel warna putih, kental, sekitar 3 tetesan gitulah banyaknya. tak jarang juga hidung tersumbat. bila sebelah kanan yang tersumbat, langit2 di dalam mulut sebelah kanan terasa seperti ada lobang kecil. tapi bila tidak lg tersumbat, balik ke ukuran semula. kata dokter sie alergi. tapi ga tau alergi apa?

    yang saya tanyakan.
    1. Penyakit saya apa ya dok bila kondisinya seperti itu?
    pd rongga hidung saya, terdapat satu jerawat kecil juga.
    2. Bila Mengecek alergi itu di Medan, klinik atau Rumah sakit apa ya dok? Beberapa dokter tempat saya berobat ga tau harus di rujuk ke mana saya, padahal mereka spesialis THT.

    Terimakasih ya dok!

    Syalooom!
    Melda. Simanjuntak

  91. 91
    Lulu mondro lisa Says:

    dokter , apa pnykt tersebut ada obatnya??? trims :)

  92. 92
    Dr. Sukma Says:

    Hai Lulu Mondro Lisa,

    Obatnya ada, akan tetapi berhasil atau tidak ytergantung individu. Artinya ada yang diberikan radiasi/ radioterapi saja sudah sembuh. Yg lain sembuh dg kombinasi radioterapi dan khemoterapi.

    Mengapa hasilnya berbeda, karena reaksi tubuh seseorang dg orang lain bersifat individuil. Tergantung daya tahan tubuh, kondisi fisik, kwalitas nutrisi seseorang.

  93. 93
    Dwi Says:

    Salam sejahtera Dokter, semoga selalu dalam lindunganNya.
    Saya Dwi yang dulu pernah tanya mengenai kanker nasofaring yang diderita saudara saya, 1,5 bulan yg lalu kanker menyerang kelopak mata sebelah kanan sehingga tidak bisa dibuka (seperti mengatup terus) dan alhamdulillah setelah rutin mengkonsumsi ekstrak daun sirsak dan keladi tikus juga propolis sekarang kelopak mata sudah kembali normal dan bisa berkedip.

    Tapi sejak 3 hari yang lalu pandangan mata sebelah kanan (yang kemarin kelopak matanya mengatup) sekarang menjadi redup jika digunakan untuk melihat, namun mata kiri tetap normal. Dan keluhan yang lain adalah telinga berdenging dan muncul benjolan di leher sebelah kiri.

    Sejak awal diagnosa saudara saya belum pernak radiasi atau kemoterapi krn takut, dan kami hanya memberikan ramuan herbal. Yang ingin saya tanyakan kepada dokter apa yang sebaiknya kami lakukan dok? karena sdh hampir putus asa dalam menemukan obatnya.

    Kami sekeluarga sangat berterima kasih atas penjelasan dari Dokter.

  94. 94
    diah Says:

    selamat siang dok, saya berumur 31th, th 2007 saya didiagnosa sinusitis, kmdn diberi obt dan sembuh, th 2010 sinusitis kambuh lg, kmdn berobt dan sembuh, dan tgl 28 okt saya mulai merasakan gejala sinusitis lg, kemudian tgl 31 okt saya ke dr THT, beliau mengatakan alerginya sudah cukup “parah”, beliau mengatakan bila dengan obat tidak sembuh maka saya harus menjalani rontgen bag hidung, gejala yg saya alami, hidung sering mampet, keluar lendir dari hidung ke hulu kerongkongan, kadang jernih, kadang putih keabuan atau kekuningan,kadang kadang bersin kepala bagian kiri diatas mata sakit, tetapi rasa sakit akan berkurang menjelang sore hari, saya takut terkena Kanker Nasofharing dok.. sebaiknya apa yang saya lakukan, dokter memberi saya obat, claneksin 500mg 3×1, vectrine 300 2×1, rhinos SR 2×1,.. semoga dokter selalu diber kemudahan oleh Tuhan Yme, Amien..

  95. 95
    Dr. Sukma Says:

    Halo Diah,

    Coba diperiksa titer EBV (epstein-barr virus) untuk deteksi ada tidaknya infeksi virus tsb (EBV) didalam tubuh anda. Kunjungi Prodia atau lab patologi klinik yg besar. Karena tidak semua lab PK menyediakan pemeriksaan tsb.

    Sebagaimana kita ketahui, EBV adalah penyebab karsinoma nasofaring (KNF).

  96. 96
    Indah Says:

    Selamat malam Dok…

    saya mau tanya, saya sering sekali mengeluarkan darah dari hidung secara tiba2 namun sering tapi saya tidak merasakan pusing atau tidak merasakan sakit dibagian kepala. kira2 penyakit yg saya derita ini apa ya dok? apakah membahayakan? mohon diberikan petunjuk.

  97. 97
    Dr. Sukma Says:

    Hai Indah,

    Daripada mengira2 tanpa kepastian, sebaiknya anda kunjungi dokter SpTHT agar diperiksa teliti. Kalau hanya karena pembuluh darah yg pecah, maka kita boleh lega. Jangan sampai ada tumor jinak apalagi ganas yg terabaikan. Jangan sampai menyesal nanti.

  98. 98
    shasha Says:

    hi doc,
    apakah peluang untuk pesakit cancer naso pharyngeal stage 2 untuk sembuh? radiotherpy dan chemotheraphy sedang dijalankan. bolehkah perubatan alternative seperti keladi tikus diamalkan? tq doc

  99. 99
    risma Says:

    saya mau tanya, apakah akibat benturan pada saat kecil bisa menyebabkan kanker? belakangan ini hidung saya sering bangat tersumbat tapi cuma bagian kiri trus selalu mengeluarkan darah yang menggumpal dan berwarnah merah kehitaman dan juga kepa saya selalu sakit,

  100. 100
    rian Says:

    hello dok..

    saya mau tanya anak saya waktu ber umur 2 tahun pernah terjadi benturan di samping batang hidungnya lalu terjadi benjolan..saya sudah ke dokter THT tapi dokter bilang benjolan yang terjadi itu adalah tulang hidung rawan jadi mustu di operasi…yang saya mau tanyakan selain operasi apakah ada cara lain dok…?
    makasi

  101. 101
    heni Says:

    hi dok…
    saya mau tanya, suami saya sering bersin2…tp tdk pilek, tidak flu. sering tiba2 bersin yg terus menerus bisa smp 10 kali bersin. saya melihatnya kasihan seperti kecapean klo abis bersin. dan hari ini di bersinnya ada lendir dr hidung yg ada bercak darahnya. penyakit apa ya dok, trus hrs bagaimana? terimakasih saya tunggu jawabannya.

  102. 102
    Dr. Sukma Says:

    Halo Heni,

    Kemungkinan besar cuma faktor alergi yg berdampak sering bersin2. Namun untuk amannya, sebaiknya diperiksa oleh dokter spesialis THT. Kemungkinan bercak darah akibat pecah dinding pembuluh darah akibat bersin yg kuat dan lama. Selain pemeriksaan THT kemungkinan perlu pemeriksaan darah lengkap.

  103. 103
    Rafi Says:

    Hai, dok. Saya mau nanya saya sudah periksa kedokter tht tapi cuma di kasih obat zistic dan aldisa sr, menurut dokter saya sakit apa?. Hidung saya sering tersumbat sebelah kanan dan ingus bercampur darah tapi sedikit, ingusnya kadang cair kadang kental, selalu bersin kalau hawa sedang dingin.

  104. 104
    fanddy Says:

    Dr.Sukma, sebelumnya saya ucapkan terima kasih atas artikel yang sangat bermanfaat ini…smoga Ibu dokter mendapatkan balasan dr Allah SWT.

    Begini dok, mertua saya terlambat untuk melakukan CT scan, alhasil beliau didiagnosis terkena KNF stadium 4..menurut dokter di rumah sakit tersebut untuk pengobatan dengan kemotherapy dan atau radiotherapy itu bisa dilakukan tapi lebih ampuh untuk pengobatan stadium awal..apakah benar dok? lalu apa yang harus dilakukan apabila pasien sudah mencapai stadium 4? apakah ada obat herbal/alami yang dapat mengurangi/mengobati penyakitnya? karena saya merasa kasihan apabila mertua saya diobati dengan kemotherapy karena efek samping yang bu dokter sebutkan diatas…dan walaupun menggunakan radiotherapy yang dilakukan sebanyak kurang lebih 30 kali (menurut dokter rs) belum tentu akan membaik…apa yang sebaiknya saya lakukan bu dokter? mengingat mertua saya tidak punya asuransi, sehingga dana pun terbatas…

    mohon tanggapannya ya Bu dokter..
    terima kasih banyak…

  105. 105
    sukmadradjat Says:

    salam kenal,
    bu dokter, sudah 3 hari telinga kiri saya mendenging, saya sudah berobat ke dokter THT dan diberi vitamin B-12 dan obat mertigo utk diminum selama 5 hari, bunyi dengingan hilang dan berubah spt bunyi gemuruh. pertanyaan saya pola makan/hidup yang seperti apa yang sebaiknya saya jalani supaya pendengaran saya kembali normal. terima ksih. semoga bu dokter sukses selalu. amin.

  106. 106
    khusnul Says:

    assalamualaikum buk…. saya khusnul… saya au tanya… teman saya ada yang mengalami gangguan sering merasakan sakit kepala yang suka pindah2 setiap saat, pilek, serasa pengen batuk tapi harus di paksa baru bisa batus… terus suara terkadang menjadi serak leher juga ikut2an sakit buk… gejala apakah yang dialami teman saya ini buk?
    trims… assalamualaikum

  107. 107
    fatkur rohman Says:

    darahnya keluar dari mulut dok..

  108. 108
    angga Says:

    dok klo sering mual bahkan muntah muntah dan pusing yang sering jg disertai sering keluar darah dari hidung cm ga banyak.
    itu tanda penyakit apa ya dok?
    P3K nya apa ya dok?

  109. 109
    ira Says:

    salam kenal dok…
    mau tanya klo saya sakit tenggorokan atau flu suka ada bercak darah di lendirnya sedikit. tapi pernah sekali saya bersin ehh tiba2 ada darah keluar dari hidung padahal sya tidk flu cuman sedikit sakit nelen aja sedikit. saya kenapa ya bu dok. sya kaget sekali pas ada darah yang keluar dari hidung.

  110. 110
    irwan mustaqim Says:

    AS’salamu alaikum bu,saya kalou kecapen atou puyeng itu suka keluar darah dari hidung (mimisan)itu juga ga sering sih ,darah ya itu darah kotor apa ya itu bu .

  111. 111
    asti Says:

    Assalamualaikum dok,
    Saya sering mengalami keluar darah dari hidung, dulunya hanya sedikit, tapi akhir akhir ini darah yang keluar semakin banyak dari yang biasanya, selain itu juga saya sering mengalami pilek yang berkepanjangan. Kadang tidak flu tapi seakan ada lendir yang selalu menyumbat pernapasan, telinga juga sering berdenging. kira-kira apa itu juga ada kaitannya dengan kanker ya dok? Terima kasih.

  112. 112
    henny Says:

    Sore dok..2 thn belakanag ini saya sering mimisan terakhir bulan ini tp berupa ingus biassanya darsh segar tp dikit .telinga sering berdering dan skr mala ada nyeri asibelakng telinga.dan sering sakit di tulang hidung.kira2 saya sakit apa yg dok.saya dari kecil memang suKa bermasalah dgn hidung .suka pilek dan bersin2.thx dok.Gbu

  113. 113
    Dr. Sukma Says:

    Halo Henny,
    Sebaiknya segera periksa ke dokter THT. Agar dilaat dan diperiksa teliti untuk kemungkinan kanker hidung/ karsinoma nasofaring/ knf.
    Ka periksa lab untuk kemungkinan adanya infeksi EBV ( Epstein Barr Virus).

  114. 114
    hegi renes Says:

    ass..
    Dok.. Nma saya hegi renes.. Umr 16 thn
    Gni dok.. Sya sdah 1 thn ini stiap hrinya mengalami pilek pagi n malam..
    Kpla sring pusing n nyri2.. sering lesu.. Mudah lelah..
    N hidung sya klau di pgang trasa skit..
    itu gejala apa y dok?

  115. 115
    shetie Says:

    saya mau tanya,,,,, saya baru mengalami batuk, pilek tapi ingus mengeluarkan darah telinga terasa bindeng kayak kemasukan air, itu karena apa ya dok,,,, mohon bantuanya..
    sebelumnya terima ksih,,,

  116. 116
    april Says:

    Salam dok
    Setahun yg lalu saya pernah menjalani operasi polip sekaligus pembengkakan pembuluh darah hidung sebelah kiri. Sblmnya hidung saya sering mimisan jika saya mengeluarkan ingus. Pd saat itu operasi adalah jalan satu2nya karena hidung saya sdh buntu bahkan sempat pendarahan hebat cm karena ketika udara sedang panas2nya saya masuk ke ruangan ber ac. Keadaan setelah operasi mulai membaik, tapi tidak berlangsung lama karena selanjutnya saya selalu merasakan ganjalan di tenggorokan saya yang berasal dari hidung bagian belakang yang ketika dikeluarkan berupa lendir bercampur darah. Saya juga sering mimisan. Dan itu sudah berlangsung hampir setahun ini. Saya pernah ke dokter tht bahkan lebih dari satu dokter. Mereka hanya memberi antobiotik dan ketika obatnya habis kambuh lagi. Yang saya mau tanyakan mungkinkah saya terkena kanker hidung?

  117. 117
    lisda Says:

    dok papa saya terkena tumor nasopharynx sebelah kiri ,sedangkan kanan nya baik . dan bengkak di leher sebelah kiri papa sy itu 2 mm . apa itu sudah berbahaya dok ? tolong sekali info nya dok . terima kasih banyak :)

  118. 118
    Dr. Sukma Says:

    Kalau sudah ada pembengkakan dileher, berarti sel kanker telah menyebar ke kelenjar getah bening leher. Sering disebut metastase atau anak sebar.. Sebaiknya SEGERA ditangani dokter THT. Obatnya radiasi dan atau kemotherapy..

  119. 119
    gita Says:

    Dok tdinya saya kan tadinya amandelnya bengkak terus mulaii flu terus menjalar ke batuk dan tapi saat setiap saya bersin terus mengeluarkan ingus nya bercampur darah itu knapa ya

Leave a Reply

  • About

    Dr. Sukma Merati, DSPADr. Sukma Merati is founder and owner of Riau Pathology Center in Pekanbaru, Riau. Dr. Merati has had various international experience and training, including as a fellow doctor at The Mount Sinai Hospital in New York City, NY, USA (2000-2002). More >

  • Most Popular Posts

  • Calendar

    March 2015
    M T W T F S S
    « Dec    
     1
    2345678
    9101112131415
    16171819202122
    23242526272829
    3031  

    Archives By Month

    Backend

    Subscribe